Kota Jambi– Letjen Sudirman, (Purn) akhirnya mendampingi Romi Hariyanto sebagai Wakil Gubernur Jambi dalam pemilihan Kepala Daerah 2024.
Didukung Partai Nasdem, PKN, PSI dan Gelora, Calon Gubernur dan wakil Gubernur Jambi langsung mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi yang dikawal langsung ribuan Masyarakat Jambi.
Romi Hariyanto mengatakan Ia berjanji ketika terpilih jadi Gubernur Jambi akan menjadikan Jambi lebih baik daripada hari ini yang dibantu langsung oleh wakilnya, Letjen Sudirman (Purn).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Begitu juga PNS, ketiga jadi gubernur tidak ada namanya jual beli jabatan dan begitu juga para pelajar akan dimudahkan bersekolah,”jelasnya kamis, 29 agustus 2024.
Sosok Sudirman, menghibahkan diri untuk masyarakat Provinsi Jambi, cuman itu niat tersebut bagaimana memberikan mandat kepada masyarakat Provinsi Jambi.
“Hadirnya saya dengan bang Dirman, insyaallah kalau diperkenankan oleh Allah SWT kami akan menjanjikan Jambi lebih pada dari hari ini,”tegasnya.
Ia mohon kepada masyarakat Provinsi Jambi untuk mendukungnya demi perubahan dan ia yakin kedepan ketika terpilih Jadi Gubernur akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya bersama Sudirman.
“Saya dan bang Dirman insyaallah berkomitmen untuk masukan investasi di Provinsi Jambi akan kami jamin keamanannya,”tuturnya.
Yang paling penting setiap investasi Harus memberikan manfaat bagi masyarakat Provinsi Jambi dan iya sudah berkomitmen dan ketika dipercaya memimpin Provinsi Jambi akan melaksanakan keamanan dan keadilan untuk Masyarakat Provinsi Jambi.
“Tidak akan bertumpuk pada satu kabupaten saja, tidak akan bertumpuk pada satu sektor, semua berkeadilan,”terangnya.
Diketahui, Letjen Sudirman (Purn) Wakil Calon Gubernur Jambi pengganti Saniatul Lativa yang sebelumnya mengundurkan diri jadi wakil Romi Hariyanto dan dari jejak Seorang Pemimpin, Sudirman pernah jadi Pangdam II/Sriwijaya serta pernah memimpin beberapa strategis TNI dan juga pernah jadi Deputi Kementrian Republik Indonesia.(Nst)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari.